PPDB

PPDB 2019/2020

Dalam rangka menyambut tahun pelajaran 2019/2020 MA Asasul Islamiyah membuka kembali Penerimaan Peserta Didik Baru yang akan dijadwalkan mulai bulan Januari 2019.


Infaq

Salah satu program yang di lakukan lagi di MA Asasul Islamiyah yang lain adalah Yang Muda Berbagi (YMB) . Adapun program YMB diantaranya :
1. Santunan Fakir Miskin / Dhuafa
2. Infaq 2000 (Gebu)
yang diharapkan bisa menumbuhkan karakter baik yaitu peduli terhadap sesama



Komunitas Tilawah

Komunitas Tilawah (KTT) suatu program yang di laksanakan di MA Asasul Islamiyah dengan tujuan menumbuhkan karakter cinta terhadap Al Qur'an. Adapun yang jadi sasaran atau program tersebut antara lain :
1. One Day One Lembar (ODOL) KTT
2. Hafalan Juz Ama
3. Tajwid
4. Tarjim Lafdziah sistem 40 Jam









Gebyar

Gebyar Eskul yang dilakukan di MA Asasul Islamiyah
1. Eskul Karate
2. Eskul Kesenian
3. Eskul Silat
4. Eskul Komunitas Tilawah







Selamat Tahun Baru 1440 H

Atas nama Keluarga Besar Asasul Islamiyah mengucapkan Selamat Tahun Baru Islam 1440 H semoga amaliah kita diterima oleh Allah dan Tahun Sekarang lebih baik dari tahun yang sebelumnya








Big family

Keluarga Besar MDA MTS MA ASASUL ISLAMIYAH


Kebersamaan

#1440maju

Itu motto yang diangkat pada rapat Agenda Yayasan yang dilaksanakan di MA Asasul Islamiyah tanggal 10 September 2018 dengan rumusan :
1. Laporan per 3 bulan
2. Persiapan PPDB
3. Gebyar Ekspresi dan Seni (GRESS)












10 Grup dan Channel Telegram Tentang Madrasah



Daftar grup dan channel Telegram tentang madrasah mau tidak mau menjadi salah satu media sosial bagi operator madrasah dan warga madrasah lainnya dalam mendapatkan informasi terkait dengan dunia madrasah. Di samping media sosial seperti facebook, whatsapp, instagram, dan twitter, telegram telah menjelma sebagai salah satu medsos pilihan dalam berbagai informasi, termasuk dalam dunia madrasah.

Sehingga tidak mengherankan jika kemudian bermunculan berbagai grup telegram dan channel telegram yang mengangkat isu-isu terkait madrasah seperti pendataan emis, pendataan simpatika, akreditasi dan sispena, bantuan sarana prasarana, ujian nasional dan ujian madrasah, hingga berbagi media pembelajaran dan perangkat pembelajaran seperti RPP, silabus, dan administrasi guru lainnya.

Dengan kemunculan grup dan channel telegram tentu semakin menambah pilihan bagi guru, operator madrasah, maupun kepala madrasah dalam memanfaatkan media sosial sebagai sarana berbagi informasi terkait madrasah.

Telegram sendiri merupakan salah satu aplikasi layanan berkirim pesan instan yang multiplatform, berbasis komputasi awan, dan gratis. Dengan telegram, pengguna dapat berbagi foto, video, stiker, audio, dan berbagai jenis file lainnya. Karena itu, dalam grup dan channel telegram madrasah, para guru, operator madrasah, dan kepala madrasah, selain berdiskusi dan bertukar informasi terbaru dapat juga saling bertukar dokumen dan file-file yang dibutuhkan madrasah.

Layaknya media sosial lainnya, telegram dapat digunakan dengan menggunakan ponsel pintar (Android, iOS, Windows Phone, dan Ubuntu Touch) maupun dengan menggunakan komputer (windows dan linux).

Daftar Grup dan Channel Telegram Tentang Madrasah

Dari penelusuran Admin Ayo Madrasah, terdapat beberapa grup dan channel telegram yang aktif menjadi ajang bertukar informasi warga madrasah se-Indonesia. Beberapa grup dan channel tersebut diantaranya adalah.


1. Abdima Indonesia (Grup Telegram)

Abdima Indonesia merupakan salah satu grup telegram yang dimaksudkan sebagai tempat sharing para sahabat Abdima. Abdima sendiri merupakan akronim dari Abdi Madrasah sekaligus merujuk pada blog www.abdimadrasah.com, salah satu blog tentang madrasah yang sudah lama eksis dan dikenal di kalangan warga madrasah.

Crup Telegram Abdima Indonesia yang diikuti oleh 200-an pengguna telegram ini dapat dikunjungi dengan menggunakan link https://t.me/abdimaindonesia


2. Ayo Madrasah Channel (Channel Telegram)

Ayo Madrasah Channel merupakan salah satu channel telegram yang menjadi akun resmi dari blog ini, Ayo Madrasah. Channel ini berisikan informasi terkini terkait pendataan Emis dan Simpatika, BOS Madrasah, akreditasi, sispena, dan dunia pendidikan di madrasah lainnya.

Channel dengan 200-an pengikut ini dapat dikunjungi dengan tautan https://t.me/ayomadrasah


3. Dunia Madrasah (Grup Telegram)

Dunia Madrasah merupakan salah satu grup telegram yang menyajikan materi bahan belajar untuk guru dan siswa madrasah. Namun meskipun demikian, diskusi-diskusi yang terjadi sering kali juga terkait dengan dunia operator madrasah seperti pendataan emis dan simpatika, akreditasi madrasah, hingga sertifikasi guru.

Grup telegram dengan 500-an pengikut ini dapat dipantau melalui tautan https://t.me/binagurumadrasah


4. Layanan Subdit Sarpras Nasional (Grup Telegram)

Layanan Subdit Sarprat Nasional merupakan grup resmi telegram dari aplikasi Sim Sarpras Pendis Kemenag. Sehingga diskusi yang terjadi di grup ini hampir seluruhnya terkait dengan mekanisme dan prosedur penggunaan SIM Sarpras dan informasi terkait dengan bantuan Sarana dan Prasarana dari Dirjen Pendis Kemenag.

Grup dengan 2900-an member ini dapat diikuti dengan tautan https://t.me/joinchat/H9v1JBAnqJGqQWUcz9kG2A


5. Operator Simpatika & Emis Se-Indonesia (Grup Telegram)

Sesuai dengan namanya, grup telegram Operator SIMPATIKA & EMIS Se-Indonesia merupakan wadah berkumpulnya para operator madrasah, baik operator emis maupun operator simpatika. Bahasan utama dalam grup ini adalah Pendataan Emis dan Pendataan Simpatika, disamping berbagai kerja operator lainnya.

Grup dengan anggota mencapai 2300 member ini dapat diikuti melalui tautan https://t.me/SimpatikaDanEmisGrup.


6. Operator Pendataan Madrasah Indonesia (EMIS & SIMPATIKA)

Senada dengan grup sebelumnya, grup telegram Operator Pendataan Madrasah Indonesia (EMIS & SIMPATIKA) pun menjadi tempat berkumpul para operator madrasah terutama dalam memperbincangkan pendataan emis dan simpatika.

Grup yang diikuti 900-an anggota ini dapat dipantau melalaui tautan https://t.me/joinchat/DDpB7A7V6dvtHrlgMcWG3A


7. Perangkat & Kurikulum RA/Madrasah (Channel Telegram)

Channel telegram berikutnya adalah Perangkat & Kurikulum RA/Madrasah. Sesuai namanya channel ini menjadi kumpulan perangkat pembelajaran, aplikasi raport, bahan akreditasi dan kurikulum RA/Madrasah. Sekaligus menjadi channel yang dikelola oleh Grup Telegram Operator Simpatika & Emis Se-Indonesia.

Channel dengan 800 pengikut ini dapat dikunjungi melalui tautan https://t.me/joinchat/AAAAAEDTewHSqfA7Ll_Zcg


8. Simpatika & Emis (Channel Telegram) 

Merupakan channel tempat penyimpanan file dan dokumen terkait Simpatika dan Emis. Seperti Channel Perangkat & Kurikulum RA/Madrasah, channel ini mrupakan channel dari grup Operator Simpatika & Emis Se-Indonesia.

Channel dengan 1700 anggota ini dapat diikuti melalui tautan https://t.me/joinchat/AAAAAEJp3Z0Xe_FFhRqFDQ


9. Sispena Zaman Now (Grup Telegram)

Grup telegram ini fokus terkait sistem pendataan akreditasi BAN S/M melalui aplikasi Sispena. Meski demikian pembahasan dalam grup sering juga menyangkut terkait emis madrasah lantaran memang Sispena yang harus disinkronkan dengan emis. Bahkan tidak jarang juga isu-isu terkait madrasah lainnya.

Grup yang memiliki 700-an pengikut ini dapat diikuti melalui tautan https://t.me/joinchat/FcVdVRL0JZ7tpI7b9tfu2Q


10. UAMBN-BK 

Sesuai dengan namanya, grup telegram UAMBN-BK ini menjadi ajang mojok para proktor UAMBN-BK dalam mendiskusikan berbagai hal terkait dengan UAMBN Berbasis Komputer.

Grup dengan 500-an member ini dapat diikuti melalui tautan https://t.me/UAMBN_BK

Nah bagi warga madrasah, baik operator madrasah, guru madrasah, maupun kepala madrasah yang memiliki akun medsos telegram tidak ada ruginya mengikuti kesepuluh grup dan channel telegram di atas.

Dengan segala kelebihan dan kekurangannya, grup dan channel telegram tersebut menjadi alternatif bagi warga madrasah se-Indonesia dalam menjalin komunikasi, bertanya saat mendapati permasalahan, maupun sharing pengalaman antar warga madrasah.

Silakan ikuti 10 grup dan channel telegram tentang madrasah tersebut di atas dengan mengklik tautan yang telah disertakan.

Aturan Terbaru Terkait Penerbitan SKAKPT (S36c/d)



Mengakomodir kondisi terkini terkait dengan proses verval Simpatika Semester Gasal Tahun Pelajaran 2018/2019, Simpatika mengeluarkan aturan terbaru terkait dengan penerbitan SKAKPT. Aturan tersebut dipublikasi melalui fanspage resmi Simpatika pada 1 September 2018 pagi.

SKAKPT (Surat Surat Keputusan Analisa Kelayakan Penerima Tunjangan), disebut juga S36c/d adalah implementasi dari SK Dirjen Pendis Kemenag Nomor 7214 Tahun 2017 tentang Petunjuk Teknis Pembayaran Tunjangan Profesi Guru 2018 yang diharapkan dapat menyederhanakan proses pemberkasan TPG Madrasah.

Sesuai namanya, SKAKPT diperuntukkan bagi guru-guru madrasah bersertifikat pendidik sebagai persyaratan pencairan Tunjangan Profesi Guru.

Semula, SKAKPT diterbitkan setiap tanggal 1 bulan berikutnya. Contohnya, SKAKPT bulan Juni diterbitkan pada tanggal 1 Agustus. Kecuali untuk bulan-bulan awal semester, akan dilakukan generate untuk dua atau tiga bulan sekaligus.

Pada periode verval Semester Gasal Tahun Pelajaran 2018/2019, SKAKPT bulan Juli dan Agustus 2018 direncanakan akan diterbitkan sekaligus pada tanggal 1 September 2018. Sedangkan untuk bulan-bulan setelahnya akan diterbitkan setiap tanggal 1 bulan berikutnya.

Hal ini untuk memberikan kesempatan kepada para PTK dan Kepala Madrasah agar dapat menyelesaikan tahapan-tahapan sebelumnya sebagai prasyarat terbitnya SKAKPT (S36c/d). Sebagaimana yang telah diketahui, agar dapat diterbitkan SKAKPT, seorang PTK harus sudah disetujui ajuan SKBK-nya (terbit S29e) untuk setiap semesternya. Padahal untuk dapat diterbitkan S29e harus melalui serangkai tahapan yang cukup panjang yang melibatkan PTK tersebut, kepala madrasah, dan operator kabupaten/kota.

Tahapan-tahapan yang dilalui agar S29e dapat diajukan dan disetujui setidaknya meliputi pengelolan siswa dan rombel kelas, pengisian jadwal mengajar guru, ajuan keaktifan kolektif (S25), dan SKMT (Surat Keterangan Melaksanakan Tugas).

Selain itu, penerbitan SKAKPT juga membutuhkan isian Absensi Guru (S35) yang harus diselesaikan setiap bulannya. Baca: Yang Harus Dilakukan di Simpatika Tiap Akhir dan Awal Bulan

Panjangnya tahapan prasyarat SKAKPT ini membuat penerbitan SKAKPT di awal semester dijadwalkan pada awal bulan ketiga (September dan Maret), untuk dua bulan terawal sekaligus sedangkanuntuk bulan-bulan setelahnya dilaksanakan setiap awal bulan berikutnya (SKAKPT September diterbitkan di awal bulan Oktober, SKAKPT bulan Oktober di awal bulan November, dan seterusnya).

Namun ternyata aturan terkait penerbitan SKAKPT ini masih membuat 'kelimpungan' PTK. Terbukti, sampai berakhirnya bulan Agustus masih banyak PTK yang belum bisa menuntaskan tahapan-tahapan tersebut.

Untuk itu, Admin Simpatika Pusat, akhirnya membuat aturan baru terkait penerbitan SKAKPT. Aturan terbaru ini diumumkan melalui fanspage resmi Simpatika sebagai berikut.

1. Aturan Penerbitan SKAKPT Khusus Bulan Juli dan Agustus 2018

Mengingat panjangnya tahapan dan proses yang harus ditempuh untuk menyelesaikan hingga terbitnya S29e (sebagai syarat utama terbitnya SKAKPT), Admin Simpatika memberikan aturan khusus sebagai berikut.


1. Harap untuk dilakukan penyelesaian SKBK hingga akhir September ini.

Bagi PTK yang belum disetujui SKBK (S29e)-nya, diberikan kesempatan untuk menyelesaikan ajuan SKBK hingga tanggal 29 September 2018. Sila selesaikan tahapan-tahapan yang diperlukan untuk mengajukan SKBK (Surat Keterangan Beban Kerja).


2. Penerbitan SKAKPT untuk bulan Juli & Agustus akan dilakukan pada setiap hari Rabu & Sabtu di bulan September (hingga 29 September). 

Khusus SKAKPT bulan Juli dan Agustus akan diterbitkan setiap hari Rabu dan Sabtu selama bulan September ini. Artinya, bagi PTK yang telah memenuhi persyaratan (termasuk S29e) akan diterbitkan SKAKPT pada hari Rabu, 5 September 2018. Bagi yang belum memenuhi persyaratan diberikan kesempatan untuk menyelesaikannya dan dilakukan penerbitan pada Sabtu, 8 September.

Namun jika pada tanggal 8 September masih belum menyelesaikan persyaratan akan diberi kesempatan lagi dan dilakukan penerbitan pada Rabu, 12 September. Begitu seterusnya hingga kesempatan terakhir, pada hari Sabtu, 29 September 2018.

Jika sampai dengan 29 September belum juga terselesaikan maka SKAKPT bulan Juli dan Agustus dapat diterbitkan. Penyelesaian persyaratan setelah tanggal tersebut hanya akan diterbitkan SKAKPT bulan September.


3. Absensi bulan Juli & Agustus masih bisa dilakukan perubahan pada bulan September.

Selama bulan September dibuka kesempatan untuk mengisi dan mengedit absensi guru bulan Juli dan Agustus. Hal ini untuk mengakomodir terjadinya bug sistem yang sempat terjadi pada fitur Absensi Elektronik Simpatika yang membuat beberapa PTK tidak dapat mengisi absensi dengan benar.

Selama bulan September di sini tentunya sampai dengan sebelum tanggal 29 September. Karena pada tanggal 29 Septemebr merupakan kesempatan terakhir untuk menerbitkan SKAKPT Juli dan Agustus. Setelah SKAKPT terbit tentunya absensi tidak akan bisa diedit ulang.

2. Aturan Penerbitan SKAKPT Bulan Berikutnya

Untuk SKAKPT bulan September dan seterusnya, aturannya sudah berbeda. Sebagaimana Ayo Madrasah lansir dari fanspage Simpatika, aturan terbaru penerbitan SKAKPT adalah sebagai berikut.

4. Untuk setelah September, penerbitan SKAKPT akan dilakukan setiap tanggal 7 untuk bulan sebelumnya. Contoh SKAKPT bulan September akan diterbitkan tanggal 7 Oktober, SKAKPT bulan Oktober akan diterbitkan tanggal 7 November, dst. Tidak berlaku lagi perapelan penerbitan SKAKPT bulan-bulan sebelumnya.

Semula SKAKPT diterbitkan setiap tanggal 1. Namun kini berdasar aturan baru tersebut SKAKPT bulan September dan berikutnya akan diterbitkan setiap tanggal 7 bulan berikutnya. Ini berarti SKAKPT bulan September akan diterbitkan pada tanggal 7 Oktober, SKAKPT bulan Oktober akan diterbitkan pada tanggal 7 November dan seterusnya.

Penerbitan ini tidak lagi memberlakukan generate (perapelan). Sehingga seperti diuraikan di atas, jika sampai dengan 29 September 2018 SKAKPT bulan Juli dan Agustus tidak diterbitkan (karena syarat tidak terpenuhi) dan pada bulan 6 Oktober PTK bisa menyelesaikan persyaratan, maka pada tanggal 7 Oktober hanya akan diterbitkan SKAKPT bulan September saja, sedang SKAKPT bulan Juli dan Agustus tetap tidak diterbitkan.

5. Pada tanggal 1-6 pada setiap bulannya masih dibuka untuk perubahan absensi bulan sebelumnya.

Berdasar aturan sebelumnya, pengisian absensi guru harus sudah tuntas pada hari terakhir setiap bulannya. Isian pada akhir bulan ini otomatis akan tertera dalam SKAKPT yang diterbitkan pada bulan berikutnya.

Namun berdasarkan aturan terbaru, Kepala Madrasah diberikan tambahan waktu seminggu untuk menuntaskan absensi guru di setiap bulannya. Kepala Madrasah masih dapat mengisi dan mengedit absensi guru pada tanggal 1-6 bulan berikutnya, tepat sehari sebelum SKAKPT diterbitkan.



Madrasah Hebat Bermartabat

Logo Madrasah Hebat Bermartabat, sampai saat tulisan ini diterbitkan, tidak ada versi logo resmi. Ayo Madrasah sebelumnya pernah membuat dan menyebarkan unofficial logo Madrasah Hebat Bermartabat. Logo tersebut pun telah menjadi ilustrasi di beberapa artikel Ayo Madrasah dan juga menghiasi media sosial milik Ayo Madrasah.

Bahkan tidak jarang yang telah 'diadopsi' dan dipergunakan ulang dalam berbagai kesempatan baik secara daring maupun luring.

Madrasah Hebat Bermartabat sendiri merupakan slogan baru bagi madrasah yang diperkenalkan oleh Direktorat Kurikulum, Sarana, Kelembagaan, dan Kesiswaan (KSKK) Madrasah Ditjen Pendidikan Islam Kemenag sejak awal 2018 silam. Dengan menggunakan slogan baru ini diharapkan mampu memacu madrasah untuk memberikan kualitas terbaik pada semua komponen madrasah dengan menggunakan cara yang jujur, berakhlakul karimah, dan sesuai dengan norma keislaman.

Untuk mendukung sosialisasi slogan tersebut, Ayo Madrasah telah mendesain unofficial logo Madrasah Hebat Bermartabat. Desain tersebut terdiri atas beberapa macam yaitu:

1. Logo Madrasah hebat Bermartabat 01


Merupakan logo tidak resmi terbaru yang didesain oleh Ayo Madrasah.

Penampilan gambar Madrasah hebat Bermartabat dalam format png transparan adalah sebagai berikut:

Madrasah Hebat Bermartabat PNG

2. Logo Madrasah Hebat Bermartabat 02


Selanjutnya adalah logo yang sudah beberapa kali dipergunakan oleh Ayo Madrasah, baik sebagai ilustrasi artikel, post di media sosial, maupun sebagai bingkai foto profil.

Penampilannya persegi dengan format gambar png transparan.

Logo Madrasah Hebat Bermartabat


3. Logo Madrasah Hebat Bermartabat 03


Logo ketiga menggunakan font dan desain yang sama dengan logo kedua namun dibuat dalam format persegi panjang.

Logo Madrasah Hebat Bermartabat

Motto



MA Asasul Islamiyah BERDASI